Wingko Babat rasa Nangka
Bahan
- Tepung ketan 350 gram
- Gula pasir 250 gram
- Santan kental 200 ml
- Kelapa parut 250 gram
- Margarin 100 gram
- Telur ayam 1 butir
- Garam halus 1/2 sdt
- Pasta vanili atau vanili bubuk 1/2 sendok teh
- 5 buah nangka masak, potong-potong dadu kecil
Cara Membuat Wingko Babat Semarang
- Rebus santan, gula pasir, garam sampai mendidih.
- Di tempat terpisah, campur tepung ketan, kelapa parut, margarin, telur dan vanili kemudian aduk rata. Tambahkan rebusan santan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk-aduk sampai kalis dan berminyak. Masukkan potongan nangka, aduk rata.
- Panaskan sebentar cetakan snack maker, olesi minyak sayur sedikit, tuang adonan wingko tadi, lalu ratakan
- Panggang hingga matang dan dibalik agar matang merata di kedua sisi sambil dioles margarine. Panggang hingga berwarna kuning kecokelatan
- Setelah matang, angkat kue tersebut kemudian dinginkan, siap disajikan.
Komentar
Posting Komentar