Bolu Kukus Mekar



Banyak yang bilang bikin bolu kukus mekar itu ada kutukannya loh. Mulai dari yang bolu kukusnya ga bisa ngakak, yang bagiannya bawahnya ciut, yang bolunya bantet, dll. Tapi, kayaknya kutukannya ga berlaku saat saya bikin bolu kukus yang satu ini. Bolunya tertawa lebar~ cantik dan merekah. Liat aja fotonya :-D

Resepnya :
  • Bahannya :
    3 btr telur
    350 gr gula pasir
    1 sdm SP/Ovalet
    400 gr terigu
    1 sdt baking powder double acting
    300 ml susu cair
    Pewarna makanan food grade sesuai selera (saya pakai warna coklat dan biru untuk bolkus ini)
  • Cara : Masukkan semua bahan dalam mangkuk mixer, kocok dengan speed maximum selama 10-15 menit (tergantung mixer nya) hingga adonan putih kental berjejak. Bagi jadi 2 adonan, separuh biarkan  putih, sisanya bagi 2 jadi coklat dan biru. Panaskan dandang hingga ber uap banyak. Siapkan cetakan bolu kukus, beri cup kertas, sendokkan adonan putih hingga separuh cetakan, lalu sendokkan adonan coklat kemudian adonan biru kemudian adonan putih lagi. Taruh didalam dandang, lapisi tutup dandang dengan serbet, kukus 10 menit (jangan buka tutup kukusan sebelum itu). Angkat, keluarkan dari cetakan dan dinginkan. Siap saji.

Komentar

Postingan Populer