Kare Kambing


Di rumah saya, hanya si anak lanang yang doyan masakan daging kambing. Sudah beberapa hari dia request masakan kambing, jadi hari Minggu lalu saya ajak ke salah satu resto ga jauh dari rumah untuk menyantap gule kambing.

Setelah pesanan terhidang di meja dan si adek menyeruput kuahnya, dia langsung komen "enakan buatan ibuk". Laaahhhh ?????
Harga hidangan gule di resto itu cukup "wah" harganya tapi selama dia makan, ga berhenti dia membanding-bandingkan gule itu dengan masakan emaknya...wkwkwkwk

Ya udah, berhubung kemarin Idul Adha dikasih daging kambing qurban sama uwaknya, nih emak langsung berburu bumbu pelengkapnya. Pesan si adek, kuahnya jangan terlalu kental, jangan terlalu berbumbu dan ga mau gule. Laaahhh ????
Okeh, kita buat Kare Kambing saja yaaa..dengan kuah "light dan not too spicy".

Untuk kali ini saya buat ringkas saja supaya cepat terhidang masakannya, jadi saya beli bumbu instan dan nenas yang tersedia di swalayan. Ini dia bahan dan cara membuatnya.

Kare Kambing

Bahan :
500 gr daging kambing campur tulangnya
1 buah nanas, kupas, parut
air mendidih secukupnya
5 buah cabe hijau
1 buah bawang bombay ukuran sedang, kupas, belah 4
bawang goreng untuk taburan (jika suka)
1 sachet bumbu kare instan
2 sachet @ 80 gr santan instan
1 sachet kaldu daging instan
gula pasir secukupnya
minyak sayur sedikit untuk menumis bumbu

Cara Membuat :
- Rendam daging kambing dengan parutan nanas +/- 30 menit atau 1 jam
- Dididhkan air di panci hingga mendidih
- Masukkan daging kambing dan parutan nanasnya ke dalam air mendidih di panci, aduk aduk sebentar. Tunggu hingga air mendidih kembali kemudian angkat daging kambing dan tiriskan.
- Panaskan sedikit minyak sayur di wajan
- Tumis bumbu instan hingga harum
- Masukkan bawang bombay, aduk-aduk
- Tambahkan daging kambing, aduk rata
- Tuang santan instan dan beri air secukupnya
- Setelah mendidih, tambahkan cabe hijau, kaldu instan dan gula pasir
- Cicipi, jika sudah pas rasanya, matikan api kompor dan taburi dengan bawang goreng
- Kare kambing siap disajikan
-



Komentar

Postingan Populer