Gulai Umbut Kelapa


Ini salah satu makanan langka dan nikmat. Langka karena untuk mendapatkan umbut ini harus menebang 1 pohon kelapa. Nikmat karena tekstur umbut ini lembut, agak manis dan lezat jika dibuat gulai dan ditambahkan potongan daging ayam ataupun daging sapi. 

Dulu ibuk sering bikin masakan ini karena dapat umbut dari kampung dan sekarang ku coba bikin setelah dikasih umbut oleh sahabat Dellia Siregar

Gulai Umbut Kelapa

Bahan :
Umbut Kelapa dari 1 btg kelapa, bersihkan, iris2, rendam dlm air agar tdk memerah
300 gr iga sapi muda/tulang rawan
200 gr tetelan sapi
200 gr daging shankel 
6 lembar daun salam
3 lembar daun jeruk
3 batang sereh, geprek
3 Lt santan

Bumbu halus:
15 buah cabe merah
12 siung bawang merah
8 siung bawang putih
10 butir kemiri
6 cm kunyit
3 cm jahe
3 cm lengkuas
1 sdt lada
1/2 sdm ketumbar
3 butir cengkeh
3 butir kapulaga

Cara Membuat 
 # Panaskan 5 sdm minyak dalam wajan
 # Tumis bumbu halus sampai matang dan harum
 # Masukkan sereh, daun salam dan daun jeruk
 # Masukkan tulang iga muda, tetelan dan daging shankel, aduk sampai berubah waarna
 # masukan 2 gelas air dan setengah bagian santan
 # masak sampai tulang iga muda, tetelan dan daging shankel empuk
 # masukkan setengah bagian sntan yang tersisa dan irisan umbut kelapa yang sudah ditiriskan
 # masak sampai umbut matang
 # sajikan segera dengan taburan bawang goreng


Komentar

Postingan Populer