Srikayo Pandan
Berbukalah dengan yang manis.
Momen puasa Ramadhan ini sangat cocok bikin kue yang satu ini. Teksturnya lembut, manis dan wangi padan. Selain itu bikinnya juga gampang dan ga lama. Hayukk cobain salah satu kue khas Palembang yang satu ini.
Srikayo Pandan
Bahan
1/2 gelas santan kental
1/2 gelas air pandan suji
1 gelas telur
1/2 gelas gula (kalau suka manis jdkan 3/4 gelas)
Sejumput garam
1 sdt vanila esens
Cara
Campur telur n gula, aduk whisk hingga gula larut. Tambahkan santan, garam n vanila, aduk rata, saring.
Panaskan kukusan, tuang adonan ke cup kecil2, kukus 15 mnit api sedang. Bungkus tutup kukusan dgn serbet.
Komentar
Posting Komentar